Pintu Masih Terbuka | GUBUK


Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs GUBUK

Pintu Masih Terbuka


Kategori: Resensi Buku Cetak, Hidup Kristen

Judul asli : --
Penulis : Manati I. Zega
Penerjemah : --
Penerbit : Andi, Yogyakarta 2006
Ukuran buku : 12 cm x 19 cm
Tebal : 122 halaman
Sumber : Pub. e-Buku edisi 13/2006

Bisingnya kehidupan kadang membuat kita kurang meresapi pesan-pesan singkat Allah lewat peristiwa dalam keseharian kita. Rasa khawatir kerap muncul begitu saja tanpa diundang. Bahkan ketakutan tidak segan-segan untuk mencengkeram. Mau tidak mau, kita seperti diperhadapkan pada dua pilihan. Mampukah kita menjadi penakluk kehidupan? Atau haruskah kita bertekuk lutut dan menyerah kalah begitu saja?

Derasnya arus kehidupan terkadang menghantam dan menarik kita kepada pusaran kekecewaan dan ketiadaan pengharapan. Realitas kehidupan memang tidak selamanya indah. Bahkan harus kita akui bahwa kehidupan sering kali tidak berjalan seperti yang kita harapkan. Dan sebuah pertanyaan begitu membuncah dalam hati banyak orang, "Sungguhkah Tuhan peduli dengan kehidupanku?"

Buku ini berbisik lembut kepada setiap kita bahwa pintu surga masih terbuka. Tuhan tidak mengenal jalan buntu! Setiap masalah yang kita hadapi pasti ada jalan keluarnya. Dan buku ini memberikan kepada kita cara-cara yang sederhana, namun sarat makna. Disertai dengan kisah-kisah nyata dari orang-orang biasa yang mampu memenangkan badai kehidupannya.

Daftar Isi:

  1. Menelusuri Realitas Kehidupan Kristen
    • Murid Sejati, Harus Berani Bayar Harga

  • Mutiara di Balik Pengalaman Pahit
  • Tatkala Bahaya Mengancam
  • Tidak Kenal Menyerah
  • Mengapa Tidak Berbuah?
  • Jawaban Atas Emosi Manusiawi
    • Mengapa Harus Khawatir?
    • Mengapa Kamu Begitu Takut?
    • Pelajaran Agung dari Taman Getsemani
  • Kerinduan dan Jawaban Allah
    • Saatnya Mencari Tuhan
    • Kekuatan Doa
    • Kekuatan Pengucapan Syukur
    • Kokoh Diterpa Zaman
  • Sumber diambil dari:

    Nama situs : PBMR Andi
    Peresensi : Tidak dicantumkan
    Alamat URL : http://www.pbmr-andi.com/buku-buku/?p=productsMore&iProduct=362

    Komentar