Pelayanan Terbaikku | GUBUK


Klik x untuk menutup hasil pencarianCari di situs GUBUK

Pelayanan Terbaikku


Kategori: Kesaksian Pembaca

Ditulis oleh: S. Setyawati

Kita semua tentu tidak asing dengan istilah "We do the best, God do the rest" (Kita melakukan yang terbaik, Allah mengerjakan sisanya). Namun, mustahil bagi kita melakukan yang terbaik jika kita sendiri masih melakukan dosa. Oleh karena itu, dengan kekuatan dari Tuhan Yesus saja kita dapat mengusahakan yang terbaik bagi Dia. Tuhan Yesus sendiri yang sebenarnya mengusahakan yang terbaik melalui kita.

Setelah membaca buku karangan Bruce Bugbee yang berjudul "Serving My Best", saya disadarkan bahwa untuk dapat melayani Tuhan Allah dengan efektif, saya harus mengenali gairah keterbebanan, karunia rohani, dan gaya kepribadian saya dalam pelayanan. Dengan demikian, saya perlu mengevaluasi diri apakah ketiga hal tersebut sudah saya gabungkan dengan baik demi memperlancar pekerjaan Tuhan Yesus di bumi.

Dari kesepuluh bab yang ada di dalam buku ini, saya selangkah demi selangkah diajar untuk menilik hati saya tentang:

  • Apakah Allah Sungguh Punya Rencana atas Hidupku?
  • Siapakah Aku Menurut Allah?
  • Apa yang Dimaksud dengan Karunia Rohani?
  • Apa Sajakah Karunia Rohaniku?
  • Bagaimana Aku Mengenali Gaya Kepribadianku?
  • Di Manakah Bidang Keterbebananku?
  • Bagaimana Kepingan-kepingan Itu Menyatu dengan Tepat?
  • Inti Persoalannya!
  • Lalu Apa Langkahku Selanjutnya?
  • Cabutlah Patok-patok Itu dan Ikutlah Dia!

Dan, yang paling berkesan adalah bab yang menjelaskan tentang bagaimana menyatukan kepingan-kepingan dengan tepat. Sama halnya dengan menyelesaikan "puzzle", saya tidak hanya harus menemukan kepingan-kepingan, tetapi juga memasangnya dengan tepat. Percuma saya mengenali gairah keterbebanan, karunia rohani, dan gaya kepribadian, tetapi kita tidak menghasilkan buah. Allah Bapa menghendaki kita berbuah dan mengalami kepenuhan hidup. Firman-Nya berkata, "Tinggallah di dalam Aku dan Aku di dalam kamu. Sama seperti ranting tidak dapat berbuah dari dirinya sendiri, kalau ia tidak tinggal pada pokok anggur, demikian juga kamu tidak berbuah, jikalau kamu tidak tinggal di dalam Aku. Akulah pokok anggur dan kamulah ranting-rantingnya. Barangsiapa tinggal di dalam Aku dan Aku di dalam dia, ia berbuah banyak, sebab di luar Aku kamu tidak dapat berbuat apa-apa. Dalam hal inilah Bapa-Ku dipermuliakan, yaitu jika kamu berbuah banyak dan dengan demikian kamu adalah murid-murid-Ku. Semuanya itu Kukatakan kepadamu, supaya sukacita-Ku ada di dalam kamu dan sukacitamu menjadi penuh." (Yohanes 15:4-5, 8, 11) Oleh karena itu, saya harus menyatukan apa yang ada di dalam saya untuk menghasilkan buah bagi hormat dan kemuliaan Allah Bapa.

Membaca buku ini membuat saya disegarkan secara rohani. Bahkan, lebih dari itu. Saya perlu diam sejenak dan memperbaiki diri serta memaksimalkan ketiga poin yang saya miliki (gairah keterbebanan, karunia rohani, dan gaya kepribadian) sehingga kelak saya dapat menjadi pelayan yang lebih berguna bagi Allah di kebun anggur-Nya.

Saya percaya Anda pun rindu dipakai Allah Bapa lebih efektif dan berhasil. Cobalah membaca buku ini dan pastikan kita semakin mantap dalam melayani Tuhan Yesus. Kemuliaan hanya bagi Allah Bapa kita, Tuhan Yesus Kristus.

Informasi Buku:

Judul asli buku : What You Do Best in the Body of Christ
Judul buku terjemahan : Serving My Best
Penulis : Bruce Bugbee
Penerjemah : Okdriati S. Handoyo
Editor : Johan Setiawan, Okdriati
Penerbit : Gloria Graffa, Yogyakarta 2010
Ukuran buku : 13,5 x 20,5 cm
Tebal : 183 halaman
ISBN : 978-602-8139-49-6
Buku Online : --
Download : --

Komentar